Keindahan Kawah Ijen Sebagai Salah Satu Tempat Paling Berwarna Yang Ada Di Bumi
Indonesia memang terkenal dengan keindahan dan fenomena alamnya yang begitu Indah. Salah satunya adalah cagar alam taman wisata ijen atau Kawah Ijen. Seperti yang dituliskan pada laman majalah National Geographic, Kawah Ijen merupakan satu dari tempat paling berwarna yang ada di dunia.
Kawah Ijen ini terletak di perbatasan Bondowoso dan kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Kawah gunung ijen terletak di ketinggian 2.443 mdpl yang hingga kini masih aktif dan berpotensi mengeluarkan larva. Disamping itu kawah ini Kawah ijen juga merupakan salah satu kawah asam terbesar di dunia dengan tingkat keasaman mendekati nol yang mampu melarutkan manusia dalam sekejap.
Kawasan yang masih digunakan warga setempat untuk penambangan belerang ini punya fenomena yang menakjubkan. Pada malam hari akan terlihat panorama blue fire atau api biru dari larva yang keluar dari kawah ijen. Fenomena blue fire nampaknya sudah terjadi beberapa puluh tahun yang lalu, akan tetapi baru diketahui oleh warga lokal sekitar tahun 1950.
Penampakan api biru tersebut ternyata hanya ada dua di dunia, Kawah Ijen dan kawah di Islandia. Keindahan blue fire bisa dinikmati hanya saat malam hari dan waktu terbaik untuk melihatnya pada dini hari pukul 01.00 hingga 02.00.
Warna biru dari larva tersebut diakibatkan adanya kandungan sulfur atau belerang. Gas yang disemprotkan magma ke dalam danau menyatu dengan logam berkonsentrasi tinggi yang mengubah air tersebut menjadi biru.
Menurut seorang ahli bernama Vinay Sisodia, "Hidrogen klorida yang dilepaskan gunung bercampur dengan air danau. Gas belerang berubah menjadi biru saat terkena udara pada suhu si atas 360 derajat Celcius."
Namun pada siang hari lava yang muncul dari bumi pada suhu yang sangat tinggi menampakkan warna yang tidak berbeda dari kawah gunung lainnya. Barulah efeknya terlihat di malam hari saat terjadi kontak dengan oksigen di udara dan dipicu oleh lava, sulfur mudah terbakar dan memicu api yang berwarna biru terang.
Buat kamu yang ingin berwisata ke Kawah Ijen, waktu yang paling baik untuk berkunjung adalah pada saat musim kemarau. Untuk pendakiannya disarankan sebelum waktu matahari terbit. Pemandangan yang akan kamu lihat pagi akan lebih menakjubkan.
Untuk bisa sampai ke puncak kawah gunung Ijen hanya melalui satu akses, tepatnya di daerah Paltuding, Banyuwangi. Kamu bisa bertolak dari banyuwangi dan situbondo untuk bisa ke daerah Paltuding. Untuk jalur terdekat bisa lewat dari Banyuwangi yang berjarak sekitar 35 km. Sedangkan jika lewat dari Situbondo ke Paltuding jaraknya lebih jauh sekitar 93 km.
Sebelum menuju ke kawasan gunung Ijen pengunjung bisa memanfaatkan jasa transportasi mobil jeep yang tersedia karena lintasan yang harus dilalui terbilang cukup ekstrim. Bagi yang ingin menginap sebelum melakukan pendakian bisa memanfaatkan fasilitas hotel atau home stay di sekitar daerah Situbondan maupun Banyuwangi.
Tidak ada komentar untuk "Keindahan Kawah Ijen Sebagai Salah Satu Tempat Paling Berwarna Yang Ada Di Bumi"
Posting Komentar